“Sehat Sexy dan Fit kini menyediakan produk baru berupa matras yoga untuk menemani latihan yoga Anda. Tidak tanggung-tanggung produk rilisan terbaru ini memiliki kualitas nomor satu yang dapat disejajarkan dengan matras merk terkemuka dunia. Hal ini memang menjadi perhatian utama kami sebab sebuah matras haruslah dapat menjadi ruang layaknya ‘rumah’ untuk dapat mengolah jiwa raganya. Dengan grip yang sangat baik (tidak licin), tekstur yang kokoh dan mudah dibersihkan- Black Pearl Yoga Mat by SehatSexy & Fit dipastikan tidak hanya akan memberikan kenyamanan melainkan juga membawa kesan trendi dan stylish selayaknya Anda sebagai seorang yogi modern. Tentu saja ini tidak lepas dari pilihan warna yang tersedia. Menurut Luisa Turnip sebagai desainer, perpaduan hitam dan silver tidak hanya memberikan kesan kokoh dan kuat tetapi juga cocok dibawa ke luar ruangan. “Saya ingin memadukan antara kualitas, fashion, dan lifestyle. Selayaknya seorang yogi modern, saya paham bahwa kita ingin melakukan yoga sebagai sarana untuk mengekspresikan diri. Dan ketika berbicara mengenai matras, jika tiga poin yang saya sebut di atas dapat dihadirkan, saya pikir kita memiliki matras yang sempurna.” Inilah yang membuat Black Pearl Yoga Matt dari Sehat Sexy dan Fit menjadi pilihan utama bagi siapa saja yang ingin lebih berkomitmen dalam berlatih. “Black Pearl adalah produk yang terinspirasi dari teman-teman pecinta kesehatan. Saya menemukan karakter yang sangat kuat, antusias, dan pantang menyerah. Sinar dan keberanian inilah yang ingin saya tonjolkan dan tawarkan kembali pada Anda,” lanjut Luisa Turnip. Harga dari matras ini pun relatif bersaing, yakni … Dan tidak hanya itu, Anda bahkan akan mendapatkan bonus berupa DVD Yoga dari Sehat Sexy dan Fit untuk setiap pemesanan matras yoga. Sebuah paket lengkap untuk memulai komitmen yoga jangka panjang”.
Strong and Shine ‘Black Pearl Yoga Matt’ By Sehat Sexy & Fit
by luisaturnip | Nov 15, 2017 | Artikel | 0 comments